Harga ikan-ikan ini selalu stabil…!!!

image

Ferboes.com – Hallo masbro dan mbaksis, apa kabar semuanya…???

Dunia ikan hias penuh dengan berbagai jenis ikan hias baru yang selalu menarik dan di ikuti. Tapi tidak semua jenis ikan dapat bertahan di pasaran karena batas jenuh dari pecintanya ataupun peminatnya. Maka, tidak jarang beberapa jenis ikan mengalami kenaikan dan penurunan harga dipasaran.

Sejauh pengamatan saya selama hampir 10 tahun dibidang ini (meskipun sebatas kuli) ada beberapa jenis ikan hias yang memiliki kestabilan harga dipasaran. Karena peminatnya cukup banyak dan saya rasa hampir semua orang suka sama jenis ikan tersebut. Penasaran…..??? Berikut ini rangkumannya…!!!

1. Ikan arwana

image

Ikan Arwana adalah salah satu jenis ikan yang paling digemari oleh hampir semua masyarakat indonesia. Ikan yang terkenal sebagai ikan pembawa hoki ini juga memiliki beberapa jenis yang tentunya masing-masing jenisnya berbeda-beda antara satu sama lain. Ikan arwana terkenal dengan harganya yang mahal dibandingkan dengan ikan-ikan hias lainnya. Di lain kesempatan akan saya bahas tentang mengapa ikan ini harganya selalu mahal.

[display-posts tag=”ikan-arwana” post_per_page=”10″]

 

2. Ikan Koki

image

Ikan Koki juga termasuk dalam daftar ikan yang harganya selalu stabil dari waktu ke waktu. Bentuk badan yang membulat, warna yang cerah, dan gaya berenang yang lucu menggemaskan menjadikan ikan ini selalu diminati oleh hampir semua pecinta ikan hias. Meskipun sudah banyak yang berhasil membudidayakannya, tetap saja harga jual ikan ini stabil di pasaran. Tentu saja mahal atau tidaknya tergantung kualitas ikan itu sendiri.

[display-posts tag=”ikan-koki” post_per_page=”10″]

3. Ikan Discus

image

Seperti halnya ikan koki dan ikan arwana, ikan discus juga memiliki harga yang stabil dipasaran. Jika dulu ikan ini adalah termasuk salah satu ikan import, maka sekarang para pembudidaya ikan discus di Indonesia juga bisa menghasilkan ikan-ikan yang sama bagusnya denga  ikan import. Tak heran jika harganya selalu stabil di pasaran. Tentu saja kualitas ikan juga sangat berpengaruh.

[display-posts tag=”ikan-discus” post_per_page=”10″]

image

Sebenarnya mahal atau murah itu relatif, karena dilihat juga dari kualitas ikan itu sendiri. Apalagi sekarang para pecinta ikan hias sudah semakin banyak, begitu juga para Breeder dan importir/eksportir ikan hias semakin banyak. Mana ikannya yang bagus dan berkualitas, tentu dia yang akan bertahan. Setidaknya itulah yang bisa saya sampaikan tentang beberapa jenis ikan hias yang memiliki harga jual/beli yang selalu stabil dipasaran.

“Jika ada yang salah tolong dibenarkan, jika ada yang kurang mohon ditambahkan”

Sekian sekilas info, semoga berguna.

[display-posts tag=”ikan-hias-air-tawar” post_per_page=”10″]

Lapak Ferboes disini

Written by: Ferboes Richardson

35 Comments

  1. Ikan cupang jg trmasuk yg harganya stabil masbro…dr jaman SD smp bangkotan gini tetap aja ada yg murah yg dijual utk diadu anak2 SD hehe. Skrng tambah yg mahal utk kontes2an… 😀

  2. hebat ikannya. kelihatan kok dari warna cerah. ekor lebar. sayap atas apa tuh namanya, melengkung rapi tegas. gendut (berenang bikin imut), kelihatan kuat kekar meski gendut, ceria ga terlihat stress dan sakit2an, kepalanya porposional dengan ukuran body. sangat nyaman dipandang dari segala sisi. baik dari atas atau sampaing.

7 Trackbacks / Pingbacks

  1. Tidak terasa sudah 500 artikel…!!! | Ferboes Richardson
  2. Discus Red Melon: This Is Absolutely Red…!!! | Ferboes.com
  3. Ikan Filamentus Warnanya Keren Juga…!!! | Ferboes.com
  4. Pakan yang baik untuk ikan arwana super red….!!! | Ferboes.com
  5. Ikan Yang Cocok Dipelihara diKolam…!!! | Ferboes.com
  6. Apakah ikan Arwana Bisa Di Gabung didalam Satu Aquarium……..?????? | Ferboes.com
  7. Pesona Ikan Pari (stingray) Air Tawar | Ferboes.com

Leave a Reply to Ferboes Richardson Cancel reply

Your email address will not be published.


*