Green Terror Cichlid (golsom)

image

Ferboes.com – Hallo masbro dan mbaksis, apa kabar semuanya…???

Berawal dari pertanyaan seorang teman dikolom komentar tentang salah satu jenis ikan yang membuatnya penasaran. Awalnya teman dia membeli dua ekor ikan yang ‘katanya’ itu adalah anakan ikan oscar. Tapi setelah saya melihat fotonya, ternyata itu bukan ikan Oscar. Ikan oscar pernah saya tulis sedikit di artikel ini. Lalu ikan apa yang dimaksud oleh bro Qwerty tersebut…??? Setelah saya lihat foto ikannya, ternyata ikan tersebut adalah ikan Green Terror (golsom)

image

Keluarga Ikan Cichlid
Ikan golsom termasuk kedalam jenis ikan cichlid. Oh ya, kata golsom sendiri sudah mengalami perubahan dari nama aslinya yaitu ‘Gold Saum’ maklum, lidah orang indonesia sudah biasa seperti itu :mrgreen: Akhirnya saya keluarkan Buku Harian Kamus ikan hias saya yang memiliki ratusan halaman setebal 10cm-an yaitu Buku Atlas. Saya mulai mencari dan mendapatkan sedikit info tentang ikan ini. Ikan golsom adalah sejenis ikan yang memakan apa saja. Maksudnya disini adalah bisa makan cacing beku, pellet (makanan buatan), hingga ikan-ikan kecil. Ikan golsom sama seperti ikan cichlid lainnya, yaitu agresif (baca: galak)

image

Pertumbuhan Ikan Golsom
Menurut keterangan dari buku Atlas yang saya baca, ikan ini membutuhkan kadar PH 7 dan bisa bertahan pada suhu 25°. Tapi biasanya bisa beradaptasi pada PH 6,5 hingga 7,5. Hal ini masih wajar, dan mengenai suhu air bisa bertahan di suhu normal daerah tropis yaitu berkisar antara 27° sampai 29° Celsius. Untuk ukuran maksimal ikan golsom biasanya berkisar antara 17 hingga 20 cm. Tergantung perawatan dan tempat hidupnya. Pernah ada yang bercerita bahwa ikan ini mampu tumbuh hingga 30cm, tapi peliharanya dikolam koi besar. Terus terang selama ini yang saya jumpai ukuran maksimal ikan ini sekitar 20cm. Karena kebanyakan hobbies memeliharanya didalam aquarium yang berukuran sekitar 150 x 60 x 70 cm. Golsom dewasa memiliki warna kehijauan dengan beberapa mutiara seperti louhan ditubuhnya dan garis-garis kehijauan dipipinya. Ekor ikan ini menjadi sedikit orange setelah dewasa. Ikan jantan pada bagian kepalanya jenong layaknya ikan louhan, namun tidak membulat persis seperti ikan louhan, hanya sedikit menonjol keatas. Sedangkan ikan betina kepalanya tidak menonjol (jenong) serta warnanya tidak terlalu menarik seperti ikan jantan.

image

Harga Ikan Golsom
Dipasaran, ikan ini harga jualnya bervariasi. Mulai dari 5.000 rupiah hingga 50.000 rupiah tergantung ukurannya. Untuk ukuran anakan (5-7cm) biasanya pasaran 5.000-10.000 rupiah, untuk yang ukuran 15 cm keatas biasa dijual diatas 20.000 rupiah, sedangkan ukuran besar (20 cm+) sekitar 50.000/ekor. Beda tempat atau wilayah pastinya berbeda juga harga pasarannya. Jadi tulisan saya ini gak bisa jadi acuan. Ketersediaan barang (ikan) juga berpengaruh pada harga ikan itu sendiri.

Sekian sedikit ulasan dari saya tentang ikan Green Terror Cichlid (golsom) ini. Semoga bisa menambah pengetahuan anda tentang jenis-jenis ikan hias air tawar.

Sekian sekilas info, semoga berguna.

Written by Ferboes Richardson
Contact me:
Email: [email protected]
Twitter: @ferboesR
Facebook: Ferboes Richardson

12 Comments

    • sebenernya sih kerabatnya sedikit bgt… pertama ikan louhan adalah ikan hybrid central american cichlid… sedangkan green terror dari south american cichlid kedua orang tua ikan louhan g ada yg dari green terror..

6 Trackbacks / Pingbacks

  1. Pupuk Cair Aquascape Wonder-Grow: Macro+ & Micro+ | Ferboes.com
  2. Yang Menarik Dari Ikan Louhan Bonsai….. | Ferboes.com
  3. Puntius tetrazona…… Kecil-kecil cabe rawit…..!!! | Ferboes.com
  4. Tiger Catfish: Predator Belang-belang Yang Brutal | Ferboes.com
  5. Ikan Serpae Slayer (longfin serpae tetra) Banyak Peminatnya Juga Nih… | Ferboes.com
  6. Pesona Ikan Pari (stingray) Air Tawar | Ferboes.com

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*